Biologi SMA :KLASIFIKASI MAKHLUK HIDUP

KLASIFIKASI MAKHLUK HIDUP
A. KEANEKARAGAMAN MAKHLUK HIDUP
Klasifikasi makhluk hidup adalah suatu cara pengelompokan yang didasarkan pada ciri-ciri tertentu, seperti banyaknya persamaan dan perbedaan baik, secara morfologi, fisiologi, maupun anatominya. Makin banyak persamaan, maka makin dekat tali kekerabatannya.
Klasifikasi makhluk hidup pada mulanya dibedakan atas dua kelompok, yaitu makhluk hidup yang bermanfaat dan tidak bermanfaat. Selanjutnya, pengklasifikasian itu berkembang dengan cara lain seperti berdasarkan tempat hidupnya, misalnya hewan darat dan hewan air, tumbuhan darat dan tumbuhan air, berdasarkan ukuran besar kecilnya, misalnya tumbuhan rumput-rumputan, tumbuhan pepohonan, tumbuhan perdu dan berdasarkan kegunaannya, misalnya tumbuhan pangan, tumbuhan obat-obatan, dan lain-lain.
1. Tujuan dan Manfaat Klasifikasi Makhluk Hidup
Tujuan dari klasifikasi makhluk hidup adalah:
a. Mengelompokkan makhluk hidup berdasarkan persamaan ciriciri yang dimiliki
b. Mendeskripsikan ciri-ciri suatu jenis makhluk hidup untuk membedakannya dengan makhluk hidup dari jenis yang lain.
c. Mengetahui hubungan kekerabatan antarmakhluk hidup.
d. Memberi nama makhluk hidup yang belum diketahui namanya.
Berdasarkan tujuan tersebut, sistem klasifikasi makhluk hidup memiliki manfaat seperti berikut:
a. Memudahkan kita dalam mempelajari makhluk hidup yang sangat beraneka ragam .b. Mengetahui hubungan kekerabatan antara makhluk hidup yang satu dengan yang lain .
2. Dasar-Dasar Klasifikasi Makhluk HidupDasar untuk mengelompokkan makhluk hidup adalah sebagai berikut.
a. Berdasarkan Persamaan
b. Berdasarkan Perbedaan
c. Berdasarkan Ciri Morfologi dan Anatomi
d. Berdasarkan Ciri Biokimia
e. Berdasarkan Manfaat
Biologi SMA :KLASIFIKASI MAKHLUK HIDUP Biologi SMA :KLASIFIKASI MAKHLUK HIDUP Reviewed by writer on 18.39 Rating: 5

pengunjung